4.4/5 - (8 votes)

Monumen Perjuangan Taman Mumbul Bali mempunyai banyak sekali monumen perjuangan. Monumen-monumen ini dibuat untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang mempertahankan Bali dari penjajahan. Pada zaman dahulu, Bali juga tidak terlepas dari ancaman para penjajah. Salah satu monumen yang paling terkenal di Bali adalah Monumen Perjuangan Taman Mumbul. Monumen yang satu ini sudah lama berdiri di Nusa Dua Bali.

Jika jalan-jalan ke Nusa Dua Bali, tidak ada salahnya untuk mampir ke monumen perjuangan yang satu ini. Monumen ini banyak bercerita tentang sejarah yang ada di Bali. Ada banyak pelajaran yang bisa diambil dari wisata ke monumen ini. Ada banyak sekali informasi menarik seputar monumen perjuangan yang satu ini.

Lokasi dan Harga Tiket Monumen Perjuangan Taman Mumbul

Lokasi monumen yang satu ini terletak di Taman Mumbul Nusa Dua Bali. Dikarenakan letaknya di tengah taman Mumbul, monumen yang satu ini diberi nama Monumen Perjuangan Taman Mumbul. Taman ini terletak di tempat yang strategis yaitu di pinggir jalan By Pass I Gusti Ngurah Rai. Untuk bisa sampai ke sini juga tidak terlalu sulit. Wisatawan cukup menyeberang ke Nusa Dua dari Bali dan melewati jalan utama.

Ada kabar baik bagi wisatawan yang ingin datang ke taman yang satu ini. Pasalnya tidak ada harga tiket yang perlu dibayarkan untuk bisa menikmati keindahan monumen yang satu ini. Hanya saja, karena lokasinya berada di tengah taman, maka retribusi yang harus dibayarkan adalah biaya untuk masuk ke taman. Namun biaya ini juga tidak mahal hanya bekisar 5 ribu atau 10 ribu saja.

Wisatawan juga wajib membayar biaya parkir untuk kendaraan. Namun jangan khawatir biaya parkir ini juga tidak mahal. Besarnya biaya parkir di sini adalah biaya parkir rata-rata di Bali yaitu berkisar antar 2 ribu hingga 5 ribu Tentu saja biaya ini sangat murah. Apalagi mengingat monumen ini sangat menarik untuk dikunjungi.

Sejarah Dari Monumen Perjuangan Taman Mumbul

Jika membahas tentang monumen, tentu saja rasanya kurang lengkap jika tidak membahas sejarah yang ada di balik monumen tersebut. Monumen perjuangan yang satu ini dibuat untuk menghargai jasa pahlawan masyarakat Bali pada era penjajahan Belanda. Pada saat itu, pahlawan yang berjuang salah satunya adalah Letkol I Gusti Ngurah Rai. Bahkan hingga sekarang nama pahlawan ini juga banyak dijadikan tempat penting dan juga nama jalan di Bali.

Semuanya berawal dari kedatangan Belanda pada 20 November 1946 untuk menaklukkan Bali. Pada saat itu, sebenarnya Indonesia telah merdeka pada tanggal 17 Agustus 1945. Namun Belanda tidak terima akan kemerdekaan tersebut dan tidak mau mengakui kemerdekaan Indonesia. Akhirnya Belanda melakukan penaklukan kembali pada daerah-daerah di Indonesia termasuk Bali.

Lihat juga yang menarik lainnya: Pantai Pemutih

Pada saat itu Belanda mendapat bantuan dari pasukan NICA. Namun pahlawan perjuangan yang ada di Bali melakukan berbagai cara untuk menghalangi niat Belanda tersebut. Hingga akhirnya Bali berhasil mengusir Belanda dan Indonesia merdeka seutuhnya. Hal inilah yang membuat pemerintah dan warga Bali mendirikan Monumen Perjuangan Taman Mumbul.

Daya Tarik Dari Monumen Perjuangan Taman Mumbul

Monumen yang satu ini memiliki banyak daya tarik. Daya tarik ini yang memancing banyak wisatawan untuk datang atau menyempatkan diri mampir sebentar ke taman ini. Semua daya tarik ini berasal dari monumen itu sendiri dan juga Taman Mumbul dimana monumen ini berada. Apa saja daya tarik dari monumen perjuangan ini? Berikut ini rinciannya:

1. Bentuknya Sangat Unik

Monumen yang satu ini bentuknya sangat unik. Bahkan bentuk monumen ini rasanya tidak akan bisa dilihat pada monumen yang lainnya. Monumen ini sangat kental dengan ciri arsitektur Bali. Siapapun yang melihat monumen ini pertama kali pasti akan setuju jika monumen ini bentuknya beda dari yang lainnya. Keunikan ini yang membuat banyak wisatawan yang suka berfoto di depan monumen.

2. Ukurannya Tidak Terlalu Besar

Ukuran dari monument ini tidak terlalu besar. Pada umumnya kebanyakan monument dibangun dalam ukuran yang besar agar mudah terlihat. Hal ini berbeda dengan monumen perjuangan yang satu ini. Monumen ini ukurannya tidak terlalu besar bahkan terbilang cukup kecil. Walaupun kecil, tapi ada nilai sejarah besar yang tersirat dari monumen ini. Ukurannya yang kecil membuat wisatawan dengan mudah melihat keseluruhan bagian monumen.

3. Terletak Di Bagian Taman Yang Indah

Salah satu daya tarik dari monumen ini adalah letaknya yang berada di tengah taman. Taman Mumbul adalah taman yang indah. Ada banyak patung unik di sini. Selain patung unik, taman ini juga memiliki kolam jernih. Dikarenakan berada di tengah taman, tentu saja hal ini akan sangat menguntungkan wisatawan. Wisatawan yang berkunjung ke sini juga bisa sekaligus menyegarkan pikiran dengan melihat banyak tumbuhan hijau.

4. Memiliki Area Pinggiran Yang Luas

Ada monumen yang terkadang tidak memiliki area pinggiran yang luas. Hal ini membuat wisatawan merasa kesulitan untuk mengambil foto dari posisi yang benar. Tenang saja, ini  tidak akan terjadi jika wisatawan berkunjung ke monumen ini. Di area pinggiran monumen ini terdapat area kosong yang luas untuk mengambil foto yang bagus dari sisi manapun. Maka tidak heran jika tempat ini juga banyak dijadikan tempat foto prewedding.

5. Warnanya Sangat Natural Seperti Batu

Daya tarik dari monumen ini juga terletak pada warnanya. Warna monumen ini sangat natural sekali seperti batu kecokelatan. Hal ini membuat monumen ini tampak serasi dengan dekorasi taman yang ada. Tidak seperti monumen yang lainnya, monumen ini memang terlihat lebih cenderung menjadi bagian dari alam. Tentu saja hal ini sangat menyenangkan.

Lihat tempat wisata menarik lainnya di bali: Wisata Anak Hide N Seek Bali

Semua daya tarik yang ada pada monumen ini membuat monumen perjuangan ini tampak spesial. Saat berkunjung ke sini, ada beberapa tips yang bisa dicoba.

Tips Saat Berwisata Ke Monumen Perjuangan Taman Mumbul

Bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke sini, ada beberapa tips yang bisa dijalankan. Apa saja tipsnya? Berikut ini tips-tips tersebut:

  • Kunjungi Tempat Wisata Lainnya. Jika berkunjung ke sini sebaiknya jangan menjadikan monumen ini tujuan satu-satunya. Ada banyak tempat wisata cantik di Nusa Penida yang bisa dikunjungi. Apalagi Nusa Penida juga terkenal dengan pantainya yang cantik-cantik.
  • Jangan Mengotori Monumen. Monumen ini adalah bukti sejarah yang sangat penting. Oleh sebab itu, jangan sampai bukti sejarah ini rusak akibat tangan-tangan jahil. Jangan sampai wisatawan mengotori bagian monumen. Hal ini akan membuat monument rusak. Monumen ini harus dijaga dan dilestarikan.

Ikuti kedua tips yang ada di atas agar liburan di pulau Nusa Penida Bali lebih berkesan. Monumen Perjuangan Taman Mumbul adalah tempat wisata yang sangat strategis karena bisa sekaligus mengunjungi tempat wisata yang lainnya. Nikmati pesona keindahan Nusa Dua, salah satunya adalah monumen di Taman Mumbul. Dengan mengunjungi monumen ini, para wisatawan juga lebih bisa menghargai jasa pahlawan.

Datang ke Bali kurang lengkap jika tidak berkunjung ke objek yang lebih seru lainnya. Nah untuk datang ke semua objek wisata di Bali yang seru gunakan paket wisata Bali 5 hari 4 malam yang dimiliki oleh raskitatour.com. Raskitatour.com sudah berpengalaman dan jasa ini memiliki kualitas pelayanan, harga dan fasilitas yang terbaik.