Pantai Batu Pageh merupakan salah satu objek wisata alam yang digemari oleh setiap wisatawan yang berkunjung di pulau dewata bali ini. keindahannya tidak dapat diragukan lagi. Sejauh mata memandang, hanya ada lautan biru yang luas terbentang. Yang menjadi fokus utama ditempat ini adalah, pasir pantainya yang berwarna putih dan sangat bersih.
Uniknya, pantai batu pageh ini memiliki batu karang yang sangat terjal, jika di amati gelombang ombaknya juga sangat besar. Pantai ini menawarkan sejuta fantasi indah diantara deratan pantai-pantai yang ada di Bali. Belum tahu seperti apa keindahan pantai batu pageh? Simak ulasan berikut untuk mengetahui keunikan dan daya tarik utamanya.
Daya Tarik Utama Pantai Batu Pageh
Pantai batu pageh menyimpan rahasia keindahan alam yang jarang diketahui orang. Suasananya terbilang sangat natural. Pantai ini juga memiliki beberapa nama yang berbeda, seperti Pantai Bali Cliff, wisatawan asing menyebutnya sebagai Green Bowl Beach. Berikut daya tarik pantai batu pageh yang membuat wisatawan berdecak kagum
1. Pemandangannya Yang Indah dan Menawan
Pantai Batu Pageh, murni memiliki pemandangan yang sangat indah dan menawan. Menyihir wisatawan untuk terus bermain di pantai ini. meskipun tidak memiliki wilayah yang luas, pantai ini sangat asri dan lenggang. Sejauh mata memandang hanya ada lautan yang terhampar lengkap dengan gemercikan ombaknya yang memainkan melodi alam. Air lautnya sangat biru dan menakjubkan.
2. Nama Yang Di Ambil Dari Pura
Terkenal dengan nama yang unik dan berbeda, pantai batu pageh tidak menghilangkan identitas Balinya. Nama Pantai Batu Pageh ini, berasal dari nama pura yang terletak di atas pantai tersebut, yang bernama Pura Batu Pageh. Pura ini selalu menjadi tujuan umat beragama Hindu yang ingin bersembayang. Uniknya, pura di disini tidak hanya satu melainkan tiga buah pura. Yaitu Pura Taman, Pura Batu Pageh, dan Pelinggih Kepandean. Menariknya Pelinggi di di pura batu pageh ini berada dalam ruangan goa.
3. Pura Dalam Goa Batu Pageh
Selain memiliki suasana alam yang natural. Pantai Batu Pageh ini juga memiliki wisata religi. Yakni Pura di dalam goa. Umat Hindu lebih sering melakukan perjalanan rohani di pantai ini, sambil menikmati keindahan alam memuja keangungan Tuhan.
Lihat juga : Pantai Labuan Sait
Pura Batu Pageh ini tepat di dalam goa, jalan aksesnya terbuat dari beton berupa anak tangga sekitar 10 menter. Di dalam goa juga terdapat pelinggih, salah satunya tebing yang berbentuk seperti Lingga Yoni Dewa Siwa.
4. Masyarakat Sekitar Yang Ramah
Memiliki pemandangan yang indah, Pantai Batu Pageh juga di huni oleh masyarakat yang ramah. Terlihat dari sambutan hangat dan senyuman ikhlas masyakarat kepada wisatawan yang datang berkunjung. Rata-rata masyarakat di sekitar Pantai Batu Pageh ini, bermatapencaharian sebagai buruh harian, pedangan dan karyawan swasta.
5. Karang-karang Yang Unik
Pantai Batu Pageh ini, tidak memiliki wilayah yang luas. Namun, yang menjadi keunikannya adalah di kelilingi oleh batu karang. Keberadaan batu-batu karang ini yang menjadikan pantai batu pageh terkesan tersembunyi. Batu-batu karang ini sangat tinggi dan terjal. Ombak yang dimiliki pantai ini sangat indah. Sangat tenang dan nyaman berlibur di pantai ini. memberikan ketengan yang alami dan sangat menyegarkan.
6. Suasana Pantai Saat Air Surut
Keindahan pantai ini tidak hanya di nilai dari pemandangan alamnya yang indah dan mempesona, melainkan sekitarannya yang sangat tenang. Tampak sangat bersih dan indah, lengkap dengan karang-karangnya yang teguh dan kokoh. Ketika air pantai ini mulai surut, akan tampak permukaan karang-karang pantai, karena ditumbuhi oleh lumut laut, permukaan karang ini tampak hijau. Saat air surut inilah wisatawan akan menyaksikan bentuk asli dari pantai batu pageh, yang tampak seperti mangkuk hijau. Tidak salah jika pantai ini memiliki nama lain yaitu Green Bowl Beach.
Lokasi Pantai Batu Pageh
Pantai Batu Pageh, menyuguhkan keindahan alam yang sangat indah dan tenang. Lokasi pantai ini juga terbilang private, karena di pagari oleh batu-batu karang yang kokoh. Berada di balik tebing bukit menjadi salah satu keunikan dari pantai batu pageh ini. untuk bisa menikmati keindahannya. Wisatawan harus menuruni anak tangga yang terbuat dari beton, terdapat sekitar 300 buah anak tangga.
Meskipun terasa lelah, wisatawan tidak akan menyesal ketika sampai di bibir pantai. Keindahan alamnya tidak bisa terbayar. Alamnya sangat tenang dan sepi. Sebuah tempat yang sangat ideal untuk menghilangkan diri dari kesibukan dan menikmati suasana alam.
Objek wisata edukasi di bali lihat: Penangkaran penyu deluang sari
Jalan akses menuju pantai ini, wisatawan dapat mencarinya menggunakan goohle maps maupun aplikasi waze. Untuk bisa sampai di pantai ini, wisatawan harus siap untuk menapaki ratusan anak tangga. Keunikan jalan akses inilah yang menjadikan pantai ini tidak dikunjungi ramai sehingga terkesan private dan menyenangkan. Beberapa wisatawan asing lebih senang menikmati suasana pantai batu pageh ini dengan berselancar.
Anda bisa datang ke tempat ini dengan cara sewa mobil di Bali yang tentunya memiliki layanan plus supir agar mempermudah bagi anda keliling objek wisata di Bali. Rekomendasi jasa sewa mobil terpercaya di bali cukup anda percayakan pada raskitatour.com.
Aktivitas Yang Dapat Dilakukan Saat Berada Di Pantai Batu Pageh
Kedamaian adalah satu kata yang sangat sesuai untuk menggambarkan pantai ini. terlepas dari kesibukan dan kegiatan yang padat. Pantai ini memcermin satu alam kedamaian bagi setiap jiwa yang memerlukan. Selain menikmati suasana alam yang menyenangkan. Ada beberapa aktivitas seru yang dapat di lakukan selama berwisata di pantai ini.
1. Menuruni Ratusan Anak Tangga
Salah satu keunikan dari pantai batu pageh ini, pengunujung akan menuruni sebanyak 325 anak tangga sebelum dapat menikmati keindahan pantainya. Karena jalannya yang cukup menantang ini, sebelum mengunjungi tempat ini wisatawan harus menyiapkan daya tahan tubuh yang kuat. Pastikan meminum air putih yang cukup, serta memakai sepatu saat menuruni tangga, untuk keselamatan dan menghindari kejadian yang tidak diinginkan.
2. Berselancar Ditengah Lautan
Tersembunyi di balik tebing bukan berarti pantai ini selalu tenang. Sebaliknya Pantai Batu Pageh memiliki ombak yang besar, bagi para peselancar. Bermain selancar air di tempat ini sangat menyenangkan. Ada banyak wisatawan mancanegara yang ingin untuk menaklukkan ombak pantai ini. maka, tidak heran jika pantai ini lebih banyak dikunjungi oleh wisatawan asing yang memiliki hobi berselancar di tengah ombak yang menantang.
3. Menjelajahi Goa Batu Pageh
Tidak seperti pantai biasanya. Di Pantai Batu Pageh ini terdapat sebuah goa. Yang biasanya di gunakan untuk upacara ke agamaan. Namun, tidak menghalangi pengunjung yang ingin menjelajahi goa ini. biasanya goa ini selalu ramai dikunjungi pada saat sedang bulan purnama, karena dijadikan sebagai tempat ibadah umat agama Hindu. goa ini dihuni oleh banyak kelelawar, jika ingin melihat kelelawar secara nyata, pengunjung dapat menemukan kelelawar pada siang hari. Menjelang senja kelelawar ini akan berterbangan keluar. Sungguh satu pemandangan yang sangat langka.
Harga Tiket Dan Jam Operasional Pantai Batu Pageh
Untuk menikmati keindahan pantai ini, pengunjung akan dikenakan biaya sebesar Rp. 5.000,- biaya yang dikenakan kepada pengunjung ini tidak digunakan untuk kepentingan peribadi, melainkan untuk kegiatan sosial salah satunya digunakan untuk perawatan Pura Batu Pageh. Mengenai jam operasional. Pengunjung tidak perlu khuatir, karena tempat ini digunakan sebagai tempat ibadah juga, maka dibuka selama 24 jam setiap harinya.
Objek wisata pantai batu pageh ini kami rangkum dalam: Paket wisata bali 2 hari 1 malam
Perlu diketahui, Pantai Batu Pageh tidak menyediakan fasilitas dagang pada sekitar pantai, untuk tujuan kebersihan dan kenyamanan bersama. Karena sebelum mulai menuruni tangga menuju pantai ini, diharapkan untuk pengunjung memenuhi keperluan saat berwisata.
Leave A Comment